Januari 19, 2017
Focus Group Discussion Kajian Kebijakan yang Mendukung dan Tidak Mendukung Keterlibatan dan Peran Serta Filantropi dalam Mendorong Pencapaian Target SDG di Indonesia
LATAR BELAKANG
SDGs merupakan agenda pembangunan yang komprehensif dan tidak terpisahkan dengan agenda pembangunan nasional. Dengan memiliki 17 tujuan yang terintegrasi dan 169 target turunan, dapat dimaknai bahwa tujuan SDGs bersifat interrelated dan interdependent. Selain tambahan pada tujuan agenda pembangunan global sebelumnya, di dalam SDGs juga terdapat beberapa tujuan yang belum terselesaikan secara penuh, seperti pengakhiran kemiskinan dalam segala bentuk, status nutrisi, kesehatan ibu dan anak, akses terhadap air bersih dan sanitasi, kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, ketersediaan anggaran, serta perubahan iklim dan energi.
Oleh karenanya, untuk mencapai tujuan-tujuan tersebut diperlukan koordinasi lintas pemangku kepentingan dan peran aktif masyarakat. Peran para pemangku kepentingan di sini tidak hanya dari segi pelaksanaan, namun juga dari segi pemantauan, mengingat target SDGs yang lebih luas. Untuk itu, proses implementasi SDGs ini diharapkan dapat dijalankan dengan efektif jika dimulai dengan mengumpulkan informasi tentang apa saja yang akan menjadi tantangan dan hambatan dalam pencapaian target-target sehingga dapat segera diantisipasi oleh semua pihak, termasuk kebijakan-kebijakan pembangunan Indonesia.
AKTIVITAS KEGIATAN
Focus Group Discussion hasil penelitian:
KAJIAN KEBIJAKAN YANG MENDUKUNG DAN TIDAK MENDUKUNG KETERLIBATAN DAN PERAN SERTA FILANTROPI DALAM MENDORONG PENCAPAIAN TARGET SDGS
Focus Group Discussion akan dilaksanakan pada hari Senin, 23 Januari 2017, di UNIKA ATMA JAYA. FGD ini dilakukan dengan mengundang anggota-anggota dan mitra dari Filantropi Indonesia (undangan tertutup).