Maret 22, 2020
Filantropi Indonesia Tanggap COVID-19
Yth. Bapak/Ibu, Pimpinan Yayasan/Organisasi
Anggota Perhimpunan Filantropi Indonesia
Semoga ketika menerima pesan ini Bapak dan Ibu beserta keluarga dalam keadaan sehat. Puji syukur, kami segenap pimpinan Kepengurusan dan Sekretariat Perhimpunan Filantropi Indonesia juga dalam keadaan sehat sambil terus bekerja dari rumah untuk memperkuat peran dan kapasitas filantropi di Indonesia.
Dalam beberapa bulan terakhir, dunia dihentak oleh wabah COVID-19 yang telah ditetapkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebagai pandemik global dengan berbagai dampak yang tidak pernah kita bayangkan. Kami mengapresiasi Bapak/Ibu, pimpinan Yayasan/Organisasi Anggota Perhimpunan Filantropi Indonesia yang telah mendukung himbauan Pemerintah dan kalangan medis untuk memperkuat perlindungan diri, keluarga, rekan sejawat dan lingkungan sekitar agar tingkat penularan COVID-19 dapat ditekan sehingga kedaruratan ini segera dapat diatasi.
Dampak yang ditimbulkan oleh pandemik global COVID-19 sangat luas dan dalam sehingga masa kedaruratan dan pemulihan akan membutuhkan waktu dan sumber daya yang luar biasa besar. Kami sangat memahami kondisi saat ini masih penuh dengan ketidakpastian dan kegamangan untuk beradaptasi. Kami sangat berbesar hati bahwa beberapa organisasi nirlaba dan korporasi sudah mulai mengambil tindakan untuk membantu kelompok-kelompok paling rentan di masyarakat menghadapi masa-masa penuh tantangan ini.
Pada saat ini, peran filantropi sangat dibutuhkan untuk membantu Indonesia dapat segera pulih dan bangkit. Dengan solidaritas yang kuat, kita akan mampu mengatasinya bersama-sama. Dengan komitmen tersebut, kami menghimbau Bapak/Ibu, Pimpinan Yayasan/Organisasi Anggota Perhimpunan Filantropi Indonesia:
- Memperkuat komunikasi dan koordinasi untuk merancang dan melaksanakan berbagai tanggapan bersama filantropi dalam penanganan COVID-19 dan pemulihannya dalam berbagai bidang. Anda tetap dapat menghubungi Filantropi Indonesia melalui e-mail info@filantropi.or.id atau
- Melanjutkan komunikasi dan diskusi di antara sesama anggota dan dengan tim Sekretariat Filantropi Indonesia melalui berbagai saluran dan platform maya/daring baik mengenai kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan maupun untuk melakukan refleksi atas berbagai perubahan yang ditimbulkan oleh pandemik global ini.
Segenap Kepengurusan dan Staf Perhimpunan Filantropi Indonesia siap sedia untuk memfasilitasi anggotanya dan para pegiat filantropi lain untuk mengerahkan berbagai kapasitas guna membantu Indonesia menghadapi masa darurat dan pemulihan dari wabah COVID-19. Silakan memanfaatkan berbagai media dan saluran komunikasi kami untuk menyampaikan saran, masukan, dan penyebarluasan informasi.
Salam filantropi,
Franciscus Welirang dan Erna Witoelar
Ketua Bersama Badan Pengarah Perhimpunan Filantropi Indonesia