Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI) adalah lembaga nirlaba dan independen yang didirikan untuk memajukan filantropi di Indonesia dan berkontribusi dalam mewujudkan keadilan sosial dan pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI) adalah lembaga nirlaba dan independen yang didirikan untuk memajukan filantropi di Indonesia dan berkontribusi dalam mewujudkan keadilan sosial dan pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
Anggota
Individu, Organisasi dan Perusahaan
Mitra & Jaringan
Partisipan Program Rutin
Mari berkontribusi terhadap pencapaian keadilan sosial dan pembangunan berkelanjutan dalam memajukan sektor filantropi di Indonesia.
Fokus pada fungsi asosiasi sebagai pusat informasi dan pengetahuan tentang filantropi di Indonesia.
Strategi yang fokus untuk memperkaya dan memperbarui informasi dan data terkait sektor filantropi di tingkat lokal, regional, nasional, maupun internasional.
Sebagai salah satu pilar bersama sektor bisnis, filantropi diharapkan dapat mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
Untuk meningkatkan kesadaran publik serta mendorong perubahan kebijakan, PFI melakukan kampanye bersama para anggota serta menyebarluaskan praktik baik filantropi kepada publik.
Melihat kebutuhan akan platform informasi dan koordinasi antar lembaga filantropi yang bekerja di lapangan untuk penanggulangan COVID-19, Filantropi Indonesia bekerja sama dengan anggota dan mitra untuk membangun situs (website) daring yang dapat diakses publik. Platform daring ini secara umum berisi data dan perkembangan terakhir dari inisiatif-inisiatif filantropi untuk membantu pemerintah dan masyarakat di tengah pandemi coronavirus.
Platform kemitraan dan kolaborasi pegiat filantropi yang terstruktur untuk berkontribusi dan memberikan dampak yang lebih besar dan luas bagi ekosistem pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
Data dan informasi lembaga filantropi di Indonesia di tingkat nasional maupun lokal. Direktori ini menggambarkan lokasi dan wilayah cakupan kerja lembaga filantropi di seluruh Indonesia, yang disusun berdasarkan kategori lembaga filantropi serta aspek isu yang menjadi fokus kerjanya.
Pada 8 Oktober 2024, Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI), Real Impact Advisors (RIA), dan The Hepatitis Fund (THF) mengadakan acara “Improving Community Health through Partnerships” di Jakarta. Acara ini membahas tantangan dan solusi dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya dalam upaya eliminasi hepatitis di Indonesia melalui kolaborasi lintas sektor.
Perhimpunan Filantropi Indonesia (PFI) sukses menggelar acara Members Gathering pada Kamis, 3 Oktober 2024. Mengusung tema “Kolaborasi Multipihak dan Investasi Berdampak untuk Mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan,” acara ini menjadi ajang strategis yang dihadiri oleh anggota, Badan Pengurus, Badan Pengawas, serta Dewan Penasehat PFI. Melalui pertemuan ini, PFI mempertegas komitmennya dalam memperkuat ekosistem filantropi di Indonesia, dengan fokus pada kolaborasi lintas sektor yang berorientasi pada dampak sosial berkelanjutan.
Lingkungan yang mendukung atau enabling environment sangat penting untuk memaksimalkan kontribusi filantropi dalam pembangunan berkelanjutan. Dukungan kebijakan yang kondusif, insentif pajak yang tepat, penerapan kode etik, serta transparansi lembaga melalui direktori filantropi, semuanya berperan dalam menciptakan ekosistem yang sehat bagi pertumbuhan filantropi di Indonesia.
Banyak dari kita mungkin telah mendengar mengenai Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB). Namun, mengapa tujuan ini menjadi begitu penting dan seakan-akan menjadi agenda bersama lintas sektor? Pada kesempatan ini, akan dibahas kaitan antara SDGs dan peran filantropi di Indonesia, serta kontribusi sektor pemerintah dan swasta dalam pencapaiannya.
Kami selalu terbuka dengan kesempatan untuk bekerjasama dan berkolaborasi. Silakan ajukan pertanyaan, saran maupun ide Anda.