Proses pembelajaran sejak dini melalui PAUD & pola asuh orang tua pada anak, dapat sangat berpengaruh menstimulasi perkembangan kognitifnya. Hal ini juga berdampak terhadap capaian belajar anak menuju tingkat pendidikan selanjutnya.
Kenyataannya, masih terdapat berbagai tantangan untuk optimalisasi kedua faktor tersebut. Dibutuhkan integrasi dari berbagai pihak untuk mengadvokasi kebijakan, program maupun riset dalam mengembangkan intervensi di bidang pendidikan dan perkembangan anak usia dini.
Yuk, diskusi dalam “Pentingnya Intervensi Anak Usia Dini terhadap Capaian Pembelajaran Siswa” melalui Sesi Berbagi Praktik Baik bersama Klaster Filantropi Pendidikan!
Kegiatan ini akan dibuka dengan paparan hasil studi terbaru oleh Tanoto Foundation & menghadirkan narasumber:
• Melliana Layuk (Zonal Education Specialist Wahana Visi Indonesia)
• Eddy Henry (Head of Early Childhood Education & Development Tanoto Foundation)
• Mimu Nanwani (Program Director Indonesia Ishk Tolaram Foundation)
Dimoderatori oleh Monica Agnes, mari bersama perkaya pengetahuan tentang intervensi bagi tumbuh kembang pada anak usia dini!
Acara ini dapat terbuka untuk umum dan gratis.
pendidikan@filantropi.or.id